Langsung ke konten utama

Satu Amalan Mulia Pembuka Pintu Rezeki dan Ampunan Allah

Oleh: Ibrahim Abbad (umma)

PERLU disadari juga, bahwa berbakti dan memuliakan orang tua memiliki keutamaan yang mahadahsyat. Bahkan, banyak!

Sebagian diantaranya adalah memperlancar rezeki, mendapat ampunan Allah Ta'ala, serta dipanjangkan umur. Berikut ini dalil-dalilnya:

Rezeki dan Panjang Umur

Di antara keutamaan berbakti kepada kedua orangtua adalah sama dengan keutamaan silaturahim yakni dipanjangkan umur dan ditambah rezekinya.

"Siapa yang ingin dipanjangkan umurnya dan ditambah rezekinya, maka hendaklah ia berbakti kepada kedua orangtuanya dan menyambung silaturahim" (HR. Ahmad)

Mendapat Ampunan Allah

Berbakti kepada kedua orangtua merupakan salah satu amal yang dengannya Allah mengampuni dosa-dosa seorang hamba.

"Siapa yang mendapati salah satu dari kedua orang tuanya kemudian ia tidak diampuni, maka Allah telah menjauhkannya (dari rahmat)" (HR. Ahmad)

Dalam hadist lainnya, berbakti kepada orang tua juga merupakan bentuk taubat kepada Allah Ta'ala.

Dari Ibnu Umar radhiyallahu anhu ia berkata

"Seorang laki-laki datang menghadap Nabi lalu berkata, "Sesungguhnya aku telah melakukan satu dosa yang sangat besar. Apakah aku bisa bertobat?" Beliau balik bertanya, "Apakah engkau masih memiliki ibu?" ia menjawab, "Tidak." Beliau bertanya lagi, "Apakah engkau masih memiliki bibi (saudari ibu)?"ia menjawab, "Ya." Maka beliau bersabda, "Maka berbaktilah kepadanya." (HR. Tirmidzi).

Masih banyak keutamaan dari berbakti kepada orang tua yang tak disebutkan dalam artikel ini. Kesimpulannya, takkan pernah rugi mencurahkan tenaga dan pikiran kita untuk memuliakan orang tua. Allahu 'alam.


Komentar